Pengaruh Pemanggangan terhadap Total Kandungan Fenolik pada Kopi: Kajian Meta-analisis | The Effect of Roasting on Total Phenolic Content in Coffee: A Meta-Analysis
2025
Bimasena, Andra Rafi | Arpah, Muhammad
Pemanggangan (roasting) merupakan tahap penting yang menentukan kandungan senyawa bioaktif pada kopi, khususnya total kandungan fenolik (TPC). Namun, hasil penelitian tentang hubungan antara tingkat pemanggangan, jenis kopi, dan negara asal kopi terhadap TPC pada kopi sangat bervariasi dan seringkali tidak konsisten. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan kesimpulan yang komprehensif dan kuat secara statistik mengenai pengaruh tingkat pemanggangan, jenis kopi, dan negara asal terhadap total kandungan fenolik melalui pendekatan meta-analisis. Sebanyak 15 artikel yang terdiri dari 99 studi terpilih dari 815 artikel yang berhasil dikumpulkan menggunakan kriteria inklusi. Effect size dihitung menggunakan analisis Standardized Mean Difference (SMD) dengan interval kepercayaan 95%. Hasil overall effect size menunjukkan heterogenitas yang sangat tinggi antarstudi (I2=87,58%, p < 0,001) yang mengindikasikan adanya pengaruh signifikan dari variabel moderator. Analisis subgrup menunjukkan bahwa pemanggangan pada tingkat light roast secara signifikan meningkatkan TPC (SMD = 1,708; 95% CI: 0,097; 3,318), sedangkan medium roast dan dark roast tidak menunjukkan efek yang konsisten. Asal negara juga menjadi variabel moderator yang menunjukkan kopi dari Australia (SMD = 12,034), Brazil (SMD = 2,323), dan Meksiko (SMD = 3,517) mengalami peningkatan TPC yang signifikan. Tidak ditemukan bias publikasi yang signifikan berdasarkan analisis funnel plot dan Egger's test (p = 0,847).
Show more [+] Less [-]AGROVOC Keywords
Bibliographic information
This bibliographic record has been provided by IPB University in The City of Bogor (formerly Bogor Agricultural University)